#CeritaPegawai: Tita Rosy dan Tulisan yang Menembus Kompas

Terinspirasi dari salah satu pejabat struktural BPS Provinsi Kalimantan, ternyata bukan pertama kali tulisan Tita Rosy berhasil menembus Koran Nasional Kompas. Tulisan pertamanya berhasil diterbitkan di Kompas pada tahun 2017 dengan mengangkat topik ketenagakerjaan. Sejak saat itu semangat untuk menulis opini profesional terus menggebu-gebu.

Akan tetapi, bukan perjuangan namanya jika tanpa hambatan, tulisan-tulisan beliau berikutnya belum bisa meyakinkan tim redaksi untuk bisa dimuat dalam Koran nomor satu di Indonesia tersebut. Sampai pada tahun 2020 ketika pandemi Covid-19 melanda dan mengakibatkan banyak anomali ekonomi yang bisa dipilih sebagai topik yang menarik. Akhirnya, lulusan terbaik Magister Ekonomi Pertanian Universitas Lambung Mangkurat ini mulai termotivasi untuk menulis kembali di tahun 2021 dan kali ini mengangkat topik tentang Nilai Tukar Pertanian (NTP) karena ingin menyuarakan nasib petani yang kadang terlupakan.

Peraih IPK 4,00 ini juga memberikan kiat-kiat bagaimana tulisan bisa tembus selevel koran Kompas. Pertama, perbanyak membaca karya tulis penulis lain yang telah dipublikasikan. Kedua, Tulis saja ide yang yang muncul di kepala, masalah nanti salah atau tidak dimuat itu urusan nanti. Tiga, mengikuti perkembangan data-data atau indikator-indikator terbaru yang dirilis BPS terkait dengan isu-isu terkini.

Abdurrahman

Learn More →

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *